15 Makanan Khas Terlezat Swiss
Cheese
fondue
Image Credit
Cheese fondue adalah makanan
legendaris Swiss yang disajikan pada acara makan besar untuk berbagi dengan
teman-teman. Makanan ini adalah hidangan yang terbuat dari keju meleleh ( keju
jenis gruyère dan emmentaler) dan bahan-bahan lainnya, seperti bawang putih,
anggur putih, tepung jagung dan sering dicampur dengan kirsch (cherry brandy).
Makanan ini disajikan di meja dalam pot keramik khusus yang disebut Caquelon,
dengan kompor kecil di bawahnya untuk menjaga fondue pada suhu konstan.
Garpu bertangkai panjang
digunakan untuk menyelupkan roti ke dalam keju panas (agar tidak kehilangan
roti di dalam adonan fondue). Istilah 'fondue' digunakan untuk menggambarkan
hidangan-hidangan lainnya yang mencelupkan makanan ke dalam panci cairan panas,
seperti fondue bourguignonne (daging sapi yang dicelupkan dalam minyak panas)
dan chocolate fondue.
Zopf
Zopf adalah salah satu jenis roti di
Swiss yang paling populer dan lezat. Makanan ini berbahan dasar roti putih yang
lembut. Zopf dapat dikenali dengan mudah karena bentuk roti ini mirip dengan
anyaman (kata Zopf berarti “kepang”) dengan kerak roti keemasan yang sangat
mirip dengan roti Yahudi yang disebut challah.
Legenda Swiss menyatakan bahwa roti
ini terinspirasi dari kebiasaan kuno para janda di Swiss yang memotong kepang
mereka dan menguburkannya dengan jasad suami mereka. Adonan roti dibuat dari
tepung putih, susu, telur, mentega dan ragi. Adonan dianyam menjadi jalinan dan
kemudian dilapisi dengan kuning telur sebelum dipanggang. Makanan ini secara
tradisional dimakan pada hari Minggu pagi.
Meringue
Meringue adalah makanan penutup dari
Swiss yang terkenal di seluruh belahan dunia. Makanan ini berbahan dasar putih
telur yang dicampur dengan kue-kue. Meringue memiliki rasa yang luar biasa
ringan dan manis.
sumber;http://www.berkuliah.com/2014/07/15-makanan-khas-terlezat-swiss.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar